Sunday, October 11, 2020

Jadwal Dan Materi BDR Di TVRI Tanggal 12, 13, 14, 15, 16 Oktober 2020

Jadwal Dan Materi BDR Di TVRI Tanggal 12, 13, 14, 15, 16, 17, 18 Oktober 2020 - Program Belajar Dari Rumah (BDR) melalui tayangan edukasi di TVRI adalah salah satu wujud kepedulian Pemerintah terhadap Pendidikan di Indonesia di masa pandemi Virus Corona Desease (Covid-19) yang hingga saat ini masih menyelimuti bumi pertiwi

Jadwal BDR Di TVRI Tanggal 12-18 Oktober 2020

Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) melalui tayangan pembelajaran di media televisi swasta (TVRI) sudah memasuki minggu ke dua puluh tujuh (27) selama masa Virus Corona Desease (Covid-19) menyerang Negara Indonesia

 

Program Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) melalui media TVRI dapat dimanfaatkan oleh peserta didik, guru bahkan orang tua siswa di masa pandemi wabah virus corona disease (Covid-19) yang hingga saat ini masih belum hilang dari bumi Indonesia

 

Program BDR melalui media TVRI yang telah dirancang oleh Kemendikbud bekerja sama dengan pihak Televisi Swasta (TVRI) ini sebagai salah satu alternatif belajar selain program Belajar Jarak Jauh (PJJ), Belajar secara Luring atau belajar secara online, untuk Modul Pembelajaran BDR secara daring silahkan anda lihat Disini 

 

Di masa Pandemi Covid-19 ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah berupaya untuk tetap memberikan pelayanan pendidikan bagi siswa di semua jenjang pendidikan, mulai dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD/MI), Sekolah Menengh Pertama (SMP/MTs) sampai dengan jenjang pendidikan SMA dan sederajat

 Baca Juga:


Tujuan adanya Program Belajar Dari Rumah di TVRI adalah untuk membangun kelekatan dan ikatan emosional peserta didik dan orang tua dalam satu keluarga melalui kegiatan-kegiatan yang dapat menyenangkan dan menumbuhkan karakter positif bagi siswa

 

Untuk mengetahui lebih jelasnya tentang pembahasan Panduan BDR Melalui TVRI Minggu ke 27 tanggal 12-18 Oktober 2020 silahkan anda perhatikan Daftar Isi berikut ini

 

A. Jadwal BDR Di TVRI Tanggal 12-18 Oktober 2020

 

Program Belajar Dari Rumah (BDR) di TVRI memuat tayangan edukasi dengan materi pembelajaran untuk siswa jenjang PAUD/RA, SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA, selain itu pada Program BDR di TVRI menayangkan materi bimbingan untuk orang tua dan guru dan di setiap akhir pekan (Sabtu dan minggu) program BDR ini menayangkan program-program kebudayaan yang ada di Indonesia

 

Untuk lebih jelasnya terkait Jadwal BDR di TVRI tanggal 12-18 Oktober 2020 silahkan anda perhatikan Jadwal BDR yang dirilis oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) berikut ini

Jadwal BDR Di TVRI Tanggal 12-18 Oktober

Sedangkan rincian Jadwal perharinya yakni hari senin, selasa, rabu, kamis dan jum'at tanggal 12, 13, 14, 15, 16 Oktober 2020 silahkan perhatikan tabel berikut ini

1. Jadwal BDR TVRI Hari Senin 12 Oktober 2020

No PukulMateri
108.00-08.30Jalan Sesama: Kejutan dari Jalan Sesama, PAUD
208.30-09.00Cerita Ibu Diva: Kebaikan yang Terlupakan, SD Kelas 1-3
309.00-09.30Jaring-jaring dan Bangun Ruang, SD Kelas 4-6
409.30-10.05Museum Nasional Indonesia, SMP
510.00-10.05Pelajaran 26: Permainan ini Menyenangkan!
610.05-10.30Masa Praaksara, SMA/SMK
710.30-11.00Menanamkan Nilai-Nilai Positif pada Anak (RR),Keluarga Indonesia


2. Jadwal BDR TVRI Hari Selasa 13 Oktober 2020


No PukulMateri
108.00-08.30Olahraga di Rumah, PAUD Sederajat
208.30-09.00Membaca, Menulis, Mengurutkan Bilangan Ratusan, Kelas 1 - 3 SD/MI
309.00-09.30Permainan Bola Besar dan Kecil, Kelas 4 - 6 SD/MI
409.30-10.00Listrik Dinamis, SMP
510.00-10.05Pelajaran 26: Permainan ini Menyenangkan!
610.05-10.30Statistika: Penyajian Data dan Tabel Distribusi Frekuensi, SMA/SMK
710.30-11.00Mengajarkan Anak Berbenah dan Berkebun (Keluarga Indonesia)

3. Jadwal BDR TVRI Hari Rabu14 Oktober 2020


No PukulMateri
108.00-08.30Rumahku: PAUD
208.30-09.00Cerita Ibu Diva dan Malin Kundang, Kelas 1 - 3
309.00-09.30Cerita Lumbung Padi, Kelas 4 - 6
409.30-10.00Lentera di Tanah Borneo, SMP
610.00-10.05Pelajaran 27: Saya Tidak Bisa Masuk
610.05-10.30Mitos Batam dan Mitos Singkawang, SMA/SMK
610.30-11.00Persaingan Kakak Adik, Keluarga Indonesia

4. Jadwal BDR TVRI Hari Kamis 15 Oktober 2020


No PukulMateri
108.00-08.30Kasih Sayang Keluarga, PAUD
208.30-09.00Penjumlahan Ratusan Puluhan Satuan, Kelas 1 - 3
309.00-09.30Siklus Hidup Makhluk Hidup, Kelas 4 - 6
409.30-10.00Sistem Persamaan Linear Dua Variabel , SMP
510.00-10.05Pelajaran 27: Saya Tidak Bisa Masuk
610.05-10.30Statistika: Ukuran Penyebaran Data Tunggal, SMA/SMK
710.30-11.00Manajemen Sumber Daya Keluarga (RR), (Keluarga Indonesia)

5. Jadwal BDR TVRI Hari Jum'at 16 Oktober 2020


No PukulMateri
108.00-08.30Bernyanyi Bersama Keluarga, PAUD
208.30-09.00Ayo, Biasakan Makan Secukupnya!, Kelas 1 - 3
309.00-09.30Luas dan Keliling Lingkaran , Kelas 4 - 6
409.30-10.00Petani Urban: Upaya Menghasilkan Panganan Sehat di Perkotaan, SMP
510.00-10.05Pelajaran 27: Saya Tidak Bisa Masuk
610.05-10.30Vokasi Kini: Resep Jitu Masuk Industri Kuliner, SMA/SMK
710.30-11.00Pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus, (Keluarga Indonesia)

B. Materi BDR Di TVRI 12-18 Oktober 2020

 

Materi Belajar Dari Rumah minggu ke 27 tanggal 12, 13, 14, 15, 16 Oktober 2020 untuk jenjang pendidikan PAUD, SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA akan dimulai pada hari senin 12 Oktober 2020 hingga hari jum'at tanggal 16 Oktober 2020

Baca Juga:


Untuk mengetahui materi BDR di TVRI pada minggu ke 27, silahkan anda perhatikan ringkasan materi BDR berikut ini

 

1. Materi BDR TVRI Jenjang PAUD

  • Hari Senin : Jalan Sesama: Kejutan dari Jalan Sesama
ASPEK PERKEMBANGAN: Sosial Emosional 
  • Hari Selasa : Olahraga di Rumah
ASPEK PERKEMBANGAN: (1) Fisik Motorik, (2) Kognitif, (3) Sosial Emosional
  • Hari Rabu : Rumahku
ASPEK PERKEMBANGAN: (1) Bahasa, (2) Kognitif
  • Hari Kamis : Kasih Sayang Keluarga
ASPEK PERKEMBANGAN: (1) Sosial Emosional 
  • Hari Jum'at : Bernyanyi Bersama Keluarga
ASPEK PERKEMBANGAN: 1) Sosial Emosional, 2) Fisik Motorik
 

2. Materi BDR TVRI Kelas 1-3 SD/MI


  • Materi BDR Hari Senin : Cerita Ibu Diva: Kebaikan Yang Terlupakan
KOMPETENSI LITERASI: (1) Menyimak informasi dalam teks lisan sederhana, (2) Mengekspresikan pandangan dan opini.
  • Materi Hari Selasa : Membaca, Menulis, Mengurutkan Bilangan Ratusan
KOMPETENSI NUMERASI: Menyajikan, mengurutkan dan menggunakan bilangan hingga 4 digit.
  • Materi Hari Rabu : Cerita Ibu Diva dan Malin Kundang
KOMPETENSI LITERASI: (1) Menyimak informasi dalam teks lisannsederhana, (2) Mengekspresikan pandangan dan opini
  • Materi Hari Kamis : Penjumlahan Ratusan Puluhan Satuan
KOMPETENSI NUMERASI: Memperkirakan penyelesaian masalah dannmenghitung jawabannya.
  • Materi BDR Hari Jum'at : Ayo, Biasakan Makan Secukupnya!
KOMPETENSI LITERASI: (1) Menyimak informasi dalam teks lisan sederhana, (2)nMengekspresikan pandangan dan opini, (3) Menggunakan konteks kosa kata yang familiarnterkait dengan pengalaman sehari-hari.

3. Materi BDR TVRI Kelas 4-6 SD/MI

 
  • Materi BDR Hari Senin : Jaring-jaring dan Bangun Ruang
KOMPETENSI NUMERASI: Membuat jaring-jaring dan bangun ruang sederhana (kubus dan balok)
  • Materi Hari Selasa : Olahraga Tradisional, Permainan Bola Besar dan Kecil 
KOMPETENSI LITERASI: Memahami kombinasi gerak dasar lokomotor dan manipulatif sesuai dengan konsep tubuh, ruang, usaha dan keterhubungan dalam permainan bola besar/bola kecil secara sederhana atau tradisional.
  • Materi Hari Rabu : Cerita Lumbung Padi 
KOMPETENSI LITERASI: Menggali pengetahuan baru yang terdapat padateks nonfiksi
  • Materi Hari Kamis : Siklus Hidup Makhluk Hidup
KOMPETENSI LITERASI: Membandingkan siklus hidup beberapa jenis makhluk hidup.
  • Materi BDR Hari Jum'at : Luas dan Keliling Lingkaran 
KOMPETENSI NUMERASI: Menjelaskan Keliling dan luas Lingkaran


4. Materi BDR TVRI Jenjang SMP/MTs


  • Materi BDR Hari Senin : Museum Nasional Indonesia
KOMPETENSI LITERASI: Menyajikan hasil penerapan konsep berpikir kronologis, diakronik, sinkronik, ruang, dan waktu dalam peristiwa sejarah dalam bentuk tulisan atau bentuk lain
  • Materi Hari Selasa : Listrik Dinamis
KOMPETENSI NUMERASI: Memperkirakan dan menghitung (Menjelaskan dan menyajikan hasil pengamatan tentang konsep listrik dinamis dan gejalanya dalam kehidupan sehari-hari, termasuk kelistrikan pada sistem saraf dan hewan yang mengandung listrik )
  • Materi Hari Rabu : Lentera di Tanah Borneo
KOMPETENSI LITERASI:Membuat laporan dalam bentuk tulisan tentang cara mengorganisasikan kegiatan di lingkungan yang mencerminkan semangat dan komitmen kebangsaan untuk memperkuat Negara Kesatuan Republik Indonesia
  • Materi Hari Kamis : Sistem Persamaan Linear Dua Variabel
KOMPETENSI NUMERASI: Menjelaskan dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan sistem persamaan linear dua variabel dan penyelesaiannya yang dihubungkan dengan masalah kontekstual
  • Materi BDR Hari Jum'at : Petani Urban: Upaya Menghasilkan Panganan Sehat di Perkotaan
KOMPETENSI LITERASI: Mengorganisasikan kegiatan lingkungan yang mencerminkan konsep cinta tanah air dalam konteks kehidupan sehari-hari. 
 

5. Materi BDR TVRI Jenjang SMA/MA

 
  • Materi BDR Hari Senin : Masa Praaksara: Paleolitikum, Mesolitikum, Neolitikum, Megalitikum
KOMPETENSI LITERASI: Menyajikan informasi mengenai kehidupan manusia purba
  • Materi Hari Selasa : Statistika: Penyajian Data dan Tabel Distribusi Frekuensi
KOMPETENSI NUMERASI: Memilih tampilan data yang sesuai dan menginterpretasi data menurut bentuk distribusi data menggunakan nilai tengah (median, mean) dan sebaran (jangkauan interkuartil, standar deviasi) serta mengevaluasi berbagai laporan berbasis statistik
  • Materi Hari Rabu : Mitos Batam dan Mitos Singkawang
KOMPETENSI LITERASI: Mengenali akurasi informasi dalam paparan lisan, menjelaskannya kembali, menganalisis, serta dan menyampaikan pendapat dalam diskusi menggunakan pengetahuan dan data yang diperoleh dari informasi yang dapat dipertanggungjawabkan
  • Materi Hari Kamis : Statistika: Ukuran Penyebaran Data Tunggal
KOMPETENSI NUMERASI: Memilih tampilan data yang sesuai dan menginterpretasi data menurut bentuk distribusi data menggunakan nilai tengah (median, mean) dan sebaran (jangkauan interkuartil, standar deviasi) serta mengevaluasi berbagai laporan berbasis statistik.
  • Materi BDR Hari Jum'at : Vokasi Kini: Resep Jitu Masuk Industri Kuliner
KOMPETENSI LITERASI: Mengenali akurasi informasi dalam paparan lisan, menjelaskannya kembali, menganalisis, serta dan menyampaikan pendapat dalam diskusi menggunakan pengetahuan dan data yang diperoleh dari informasi yang dapat dipertanggungjawabkan. 
 
Untuk mengetahui Panduan Belajar Dari Rumah (BDR) Melalui TVRI minggu ke 27 Tanggal 12-18 Oktober 2020 silahkan anda bisa lihat Disini
 
Demikian yang dapat mimin bagikan terkait Jadwal dan Materi BDR Di TVRI Minggu Ke 27 Tanggal 12, 13, 14, 15, 16, 17, 18 Oktober 2020 ini, semoga dapat membantu dan mempersiapkan pembelajaran pada hari Senin besok

Ruang Pendidikan adalah Media yang menyajikan Informasi Pendidikan dan Pembelajaran Online


EmoticonEmoticon